Pemkab Meranti Gelar Orientasi Pelaksana Kader Ketahanan dan Kesejahteraan Keluarga

Berita290 Dilihat

KuantanXpress.id | MERANTI – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti melalui Dinas Sosial P3AP2KB bersama Generasi Berencana (Genre) menggelar Orientasi/Pelatihan Teknis Pelaksana Kader Ketahanan dan Kesejahteraan Keluarga.

Kegiatan itu dibuka langsung oleh Asisten I Setdakab Kepulauan Meranti, H. Mahdi, Kamis (26/9/2024), di Aula Kantor Bupati, Jalan Dorak Selatpanjang.

Mahdi dalam sambutannya mengapresiasi dan mengajak para remaja untuk mempersiapkan diri menjadi generasi yang sehat. Baik secara jasmani dan rohani, maupun mental dan spiritual, serta berjiwa sosial yang mampu berdaya saing.

“Sebagai mana kita ketahui bersama bahwa keberhasilan sebuah negara maupun daerah juga ditentukan oleh kualitas pemuda yang ada masa ini,” katanya.

Disamping itu, Mahdi juga memberikan semangat dan dukungan kepada remaja yang hadir sebagai peserta, agar menjadi calon generasi yang berguna bagi daerah.

“Semoga melalui orientasi ini, para remaja yang ada saat ini akan menjadi pemimpin yang berguna untuk Kabupaten Kepulauan Meranti di masa depan nantinya,” harap Mahdi.

Sebelumnya, Kepala Dinas Sosial P3AP2KB, Kamisah, melaporkan rangkaian kegiatan itu telah dilaksanakan sejak Agustus 2024 lalu, dalam rangka Pemilihan Duta Genre dan Ajang Kreativitas Remaja Meranti.

Setelah melalui serangkaian proses seleksi dan tahapan, didapatkan 12 pasang finalis Duta Genre yang akan bersaing pada malam puncak 27 September nantinya di Afifa Sport Center Selatpanjang.

“Mari nantinya bersama kita saksikan. Semoga Genre Meranti bisa terus mengukir prestasi gemilang, dan mewakili daerah ke tingkat provinsi dan nasional,” sebut Kamisah.

Pada kegiatan itu juga dilakukan pemilihan Duta Genre Junior Kepulauan Meranti. Adapun sebagai Duta Junior Putra terpilih Yoel Hardico dan Duta Junior Putri terpilih Alysha Putri.

(Elbi)